Tema: Kemerdekaan
Jika diberi kesempatan memimpin kota atau daerahmu selama bulan Agustus, apa yang agang-agangku akan lakukan?”
Syarat dan Cara Mengikuti Kompetisi:
- Kompetisi ini adalah kompetisi individu.
- Lomba terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya apa pun.
- Menyiapkan karya berupa foto dan caption sesuai dengan tema yang telah ditentukan.
- Unggah/upload foto dan caption tersebut di rak/shelf Suara Pemuda Pemudi Indonesia (Voice of Millennials (English) di Perpustakaan Virtual BASAibu Wiki (basaibuwiki.org). Karya akan dinilai oleh juri yang berkompeten di bidangnya.
- Sebarkan tautan/link hasil karya anda di Rak Suara Pemuda Pemudi Indonesia dengan cara copy linknya dan bagikan ke sosial media anda untuk mendapatkan voting dan komentar sebanyak-banyaknya. Peserta dengan voting terbanyak akan mendapatkan hadiah juara terfavorit.
- Peserta hanya diperbolehkan mengunggah 1 karya.
- Peserta WAJIB untuk mengunggah karyanya di Instagram dan mention @basaibu
- Peserta dapat mengunggah foto dan caption mulai dari tanggal 9 – 31 Agustus 2021. Pengumuman juara akan dilaksanakan pada tanggal 7 September 2021 melalui akun media sosial BASAibu Wiki.
Kriteria Karya :
- Foto merupakan hasil karya pribadi dan sesuai dengan tema/caption.
- Caption menggunakan bahasa Makassar (bahasa Makassar Latin / Lontarak, dan campuran dengan bahasa Indonesia dengan tetap menggunakan bahasa Makassar secara dominan)
- Panjang caption maksimal 300 kata.
- Tidak mengandung unsur SARA dan pornografi.
Karya akan dinilai berdasarkan hal-hal berikut :
- Originalitas
- Kejelasan dan relevansi pesan
- Motivasi dan inspirasi
- Estetika
Juara dan Hadiah :
Ada empat kategori juara dalam lomba ini:
Kategori Juara Terbaik
• Juara 1
• Juara 2
• Juara 3
Kategori Juara Favorit
Ditentukan berdasarkan jumlah bintang yang diperoleh peserta saat voting berlangsung. Voting dapat dilakukan setelah peserta selesai mengunggah tulisan. Peserta dapat membagikan tautan/link untuk mendapatkan voting sebanyak-banyaknya.
Kategori Komentar Terbaik
Masyarakat dapat menambahkan komentar berbahasa Makassar pada kolom komentar di unggahan tulisan peserta lomba. Sepuluh komentar paling menarik dan inspiratif
Cara mengunggah Foto dan Caption di rak/shelf Suara Pemuda Pemudi Indonesia (Voice of Millennials (English):
- Ketika mengunggah karya, disarankan menggunakan komputer atau laptop. Jika anda menggunakan gawai/handphone, disarankan menggunakan mode landscape.
- Buka situs basaibuwiki.org
- Anda dapat mengubah bahasa laman pada pojok kanan atas. Kali ini mari kita gunakan laman berbahasa Indonesia.
- Jika belum memiliki akun BASAibu Wiki, klik sign-up, masukkan username, email, dan klik perluas/expand untuk mengisi informasi lainnya. Klik Simpan. Username & password akan dikirimkan melalui email.
- Jika anda sudah memiliki akun sebelumnya, silahkan masuk/log-in, lengkapi data diri anda dengan cara klik Perorangan-pilih Preferensi-isi data diri anda pada kolom Profile Fields-kemudian klik Simpan.
- Lalu masuk ke laman Perpustakaan Virtual (pada deretan menu bagian atas)
- Scroll ke bawah dan cari rak/shelf Suara Pemuda Pemudi Indonesia/Voice of Millennials (English), dan klik buat/create.
- Ketik judul tulisan di kolom title/judul yang tersedia sesuai bahasa. Ketik judul berbahasa Makassar pada kolom “Judul”
- Unggah foto (klik unggah berkas) klik muatkan berkas. *ukuran foto maksimal 1MB dan format jpg/jpeg.
- Masukkan caption berbahasa Makassar anda di kolom “Deskripsi” (Bahasa Makassar). Jika memungkinkan, anda dapat menambahkan terjemahan dalam bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris di kolom yang tersedia.
- Masukkan nama anda di kolom “Penulis”. Selain secara individu, anda juga bisa mendaftarkan diri sebagai perwakilan organisasi/komunitas, dengan cara memasukkan nama dengan format: nama peserta_nama organisasi/komunitas peserta
- Pada kolom Kompetisi, pastikan untuk memilih “merdeka” agar anda terdaftar sebagai peserta Wikithon ini.
- Klik ”Simpan Halaman”/“Save Page”.
- NB: Tidak semua kolom wajib diisi. Minimal disesuaikan dengan instruksi di atas.
Apabila instruksi di atas masih belum jelas, silahkan simak video tutorial memasukkan karya ke rak Suara Pemuda-Pemudi Indonesia berikut ini: https://youtu.be/TmnU2FEy3DM .Atau
dapat menghubungi narahubung berikut:
Narahubung:
085 255 496 925 (wildhan)
Ikuti juga media sosial kami untuk informasi terbaru setiap harinya:
Instagram : @basaibu Facebook : BASAIbuMKS
Selamat Berkarya dan Berkompetisi !
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!